Opor ayam diet
965 KALORI
113 gr Protein
45 Ribu
70 Menit
BAHAN-BAHAN:
-
10 siung bawang merah
-
5 siung bawang putih
-
4 biji kemiri
-
Jahe 1,5 ruas jari
-
Kunyit 1 ruas jari
-
2 sdt ketumbar
-
1 sdt jinten
-
Lengkuas 2 ruas jari
-
3 lembar daun jeruk
-
1 batang serai
-
2 lembar daun salam
-
1/2 kilo ayam potong
-
400 ml susu low fat
-
Kaldu non msg/royco/kaldu jamur
-
1/2 sdt garam
CARA BUAT:
-
Blender halus bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, kunyit, ketumbar, jinten, dan tambahkan air 150 ml.
-
Masak bumbu tanpa minyak (tetap enak)
-
Taruh lengkuas, daun jeruk, daun salan, sama batang serai yang sudah digeprek
-
Masak bumbunya sampe wangi dan bau bumbu mentahnya hilang
-
Masukan 1/2 ayam potongnya
-
Tuang 400 ml susu low fat-nya
-
Masak di api sedang, sampai ayamnya matang, dan kuahnya mengental
-
Tambahkan garam dan kaldu bubuk
INFO:
-
Kalau kamu males bikin bumbu opornya, kamu bisa beli bumbu opor sachet yg ada di minimarket.
-
Jumlah kalori, protein, dan harga diatas , untuk satu resep ini, sedangkan satu resep ini bisa buat 3-4x makan.
-
Kalau kamu bingung masukin bumbunya di aplikasi penghitung kalori seperti myfitnesspal, kamu cukup lebihin kalorinya, karna kalori semua bumbu halus, cuma 100 kalori.